Home
Business

Telkom Indonesia: Data Analyst dan Data Scientist Jadi Nahkoda Perusahaan Kami

Telkom Indonesia, salah satu raksasa dalam industri teknologi dan telekomunikasi tanah air, percaya bahwa Data Analyst dan Data Scientist adalah nahkoda dan tim navigasi dalam perusahaan mereka. Mereka adalah para profesional yang mengelola, menginterprestikan, dan memanfaatkan data untuk membantu perusahaan mencapai tujuan mereka.

Telkom Indonesia, salah satu raksasa dalam industri teknologi dan telekomunikasi tanah air, percaya bahwa Data Analyst dan Data Scientist adalah nahkoda dan tim navigasi dalam perusahaan mereka. Mereka adalah para profesional yang mengelola, menginterprestikan, dan memanfaatkan data untuk membantu perusahaan mencapai tujuan mereka.

Baik Data Analysts maupun Data Scientist memegang peran yang sangat penting dalam strategi dan operasional Telkom Indonesia. "Telkom dan Industri lainnya ibarat kapal besar di tengah samudra informasi. Data Analyst dan Data Scientist ini yang bantu kita mengarahkan kapal agar nggak nyasar, menemukan jalur terbaik, dan menghindari badai. Mereka bukan cuma membantu kita sampai ke tujuan, tapi juga menemukan rute-rute baru yang lebih efisien dan menguntungkan,” kata Novia Widiyanti Putri, Data Scientist di Telkom.

Potensi Karir ke Depan

Peran dan pentingnya Data Analyst dan Data Scientist semakin dipahami oleh banyak perusahaan, tidak hanya dalam industri teknologi, tetapi juga di berbagai sektor lain. Novia menjelaskan, "Potensinya itu kayak samudra yang nggak pernah kering. Data itu terus mengalir, dan selama itu terjadi, selalu ada kebutuhan untuk orang-orang yang bisa memahami dan memanfaatkan arus informasi ini. Sebagai Data Scientist, kamu bukan cuma ikut arus, tapi belajar cara mengendalikan arus itu," katanya.

Mengolah Data untuk Semua Industri

Era digital telah membuka akses ke banyak informasi dan data. Informasi ini menjadi harta karun dengan potensi luar biasa jika dikendalikan dengan baik. "Sekarang ini, hampir semua industri yang beroperasi di era digital ini butuh Data Scientist. Dari teknologi, perbankan, hingga kesehatan, semuanya mengumpulkan data dalam jumlah besar dan mereka butuh ahli untuk mengolah data tersebut menjadi insight berharga," ujar Novia.

Peluang tak Terbatas sebagai Data Scientist

Novia sangat menganjurkan bagi mereka yang tertarik dengan bidang ini untuk mulai belajar segera. Ia menjelaskan, "Di zaman yang serba digital ini, data udah jadi minyak barunya dunia; berharga dan ada di mana-mana. Tapi, minyak mentah ini nggak guna tanpa ahli yang bisa olah jadi bahan bakar. Itulah peran Data Scientist. Dengan mulai belajar sekarang, kamu nggak cuma mengikuti arus, tapi jadi bagian dari mereka yang menentukan arahnya. Kamu nggak cuma siap untuk pekerjaan yang ada sekarang, tapi juga untuk peluang yang mungkin belum terbayangkan. Dunia terus berkembang, dan dengan skill Data Science, kamu bisa berkembang bersamanya, bahkan mungkin jadi pionir di bidang baru"

Memahami dan memanfaatkan data adalah kompetensi kunci di era digital ini. Data Analyst dan Data Scientist adalah para profesional yang dibutuhkan di berbagai sektor industri. Kesempatan berkarir di bidang ini akan semakin banyak dan menjanjikan. Kamu bisa mulai dari sekarang dengan ikut Bootcamp Data Science yang memungkinkan kamu menjadi Data Analyst atau Data Scientist siap kerja hanya dalam 12 minggu. Kurikulum dirancang dan diajarkan langsung oleh praktiksi data profesional, serta sudah memenuhi kebutuhan industri. Kelas bisa kamu ikuti secara remote dan offline di kampus Hacktiv8 yang ada di Jakarta, Tangerang, dan Surabaya. Klik tombol di bawah untuk daftar batch terdekat.