Home
News

Belajar Coding Seperti Bermain Lego!

Bermain lego adalah suatu aktivitas menyenangkan yang membutuhkan kreativitas dan imajinasi. Begitu pula dengan belajar pemograman, penting sekali bagi kita untuk menggunakan kreativitas dan imajinasi. Ada beberapa hal yang harus kita pahami sebelum akhirnya berhasil merancang sebuah program agar berfungsi seperti yang kita inginkan.

Kenali dan pahami setiap bagian sebelum merancang sesuatu.

Ketika bermain lego, kita dapat membangun dan menciptakan berbagai objek mulai dari struktur yang sederhana hingga struktur yang rumit. Sebelum dapat membangun struktur tersebut, tentunya kita harus memahami karakter dari setiap potongan lego, baik dari sisi bentuk, ukuran, dan warna. Sama halnya dengan belajar pemograman, kita harus memahami fungsi dari setiap baris pemograman agar dapat membangun sebuah script dan memperbaiki error yang ada.
Komunikasi itu penting.

Bermain lego tidak harus sendiri, terkadang kita bermain lego dalam satu grup yang terdiri dari 2 orang atau lebih. Seharusnya bekerja dalam grup dapat mempermudah dan mempercepat pekerjaan kita. Tapi hal tersebut belum tentu terwujud kalau sebuah tim tidak dapat berkomunikasi dengan baik. Dari awal setiap anggota grup harus jelas mengenai rencana pengerjaan. Kita harus menentukan siapa yang mengerjakan bagian tertentu, dan begitu juga dengan urutan pengerjaan. Jangan sampai antar sesama tim terjadi kebingungan atau bahkan ada 2 orang yang mengerjakan hal yang sama.

Cari dan perbaiki kekuranganmu.#####

Buat yang senang bermain lego, pernah tidak kesulitan merancang sebuah struktur? Biasanya yang kita lakukan adalah mencoba beberapa potongan lego sampai menemukan yang tepat atau mengulang struktur dari awal. Nah, begitu juga saat merancang sebuah pemograman. Sering kali kita harus edit script pemograman yang dibuat untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. Bahkan ada saatnya kita harus mengulang lagi dari awal atau mencoba rumus yang berbeda. Jadi, jangan menyerah mencari dan perbaiki sampai hasilnya sempurna.

Dengarkan pendapat orang yang lebih berpengalaman.#####

Pastinya seru ketika menggunakan imajinasi dan kreativitas saat bermain lego. Tapi ada kalanya kita menemukan kesulitan dan mencari petunjuk dengan melihat gambar atau bertanya pada orang yang lebih berpengalaman. Kenapa? Karena kita butuh gambaran yang lebih akurat dan tepat, tidak hanya imajinasi saja yang bermain. Begitu pula saat mencoba merumuskan sebuah pemograman, kita membutuhkan saran dan bantuan dari orang yang lebih berpengalaman, seperti tools apa yang digunakan, atau apakah yang kita rancang sudah sesuai dengan hasil akhir yang diharapkan.

Bermain lego dapat memberi kita kebebasan untuk membangun struktur apapun yang kita inginkan, menggunakan kreativitas dan imajinasi. Seperti halnya bermain lego, Belajar pemograman tidak hanya mengenai matematika, ilmu pasti dan perhitungan yang akurat. Keahlian yang satu ini juga mengenai bagaimana kita merancang, menggunakan logika, imajinasi dan kreativitas, serta menyatukan bagian-bagian terpisah menjadi suatu program yang berfungsi sempurna.